Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keliru, Unggahan berisi Klaim Ahli Jantung Temukan Cara Menormalkan Tekanan Darah

Senin, 6 Februari 2023 08:16 WIB

Keliru, Unggahan berisi Klaim Ahli Jantung Temukan Cara Menormalkan Tekanan Darah

Sebuah poster berisi klaim bahwa seorang ahli jantung menemukan cara menormalkan tekanan darah, beredar di Facebook sejak 11 Januari 2023. Teks tersebut disertai dengan foto seorang pria yang disebut sebagai ahli jantung dan profesor dari perguruan tinggi terkemuka.

Poster tersebut juga menyertakan tautan hasil wawancara sang dokter yang diperkenalkan sebagai dr. Mariadi Sirait. "Tekanan darah tinggi akan hilang jika menggunakan bahan alami ini", demikian tulis narasi pemilik akun.

Hingga artikel ini dimuat, unggahan tersebut telah dibagikan sebanyak 41 kali dan mendapat 50 komentar. Apa benar dokter ini merupakan ahli jantung Indonesia yang telah menemukan cara menormalkan tekanan darah?

PEMERIKSAAN FAKTA

Hasil verifikasi Tempo menunjukkan foto pria tersebut bukanlah dr. Mariadi Sirait, melainkan Leo Bokeria, ahli bedah jantung asal Rusia.

Untuk memverifikasi klaim di atas, Tim Cek Fakta Tempo menelusuri jejak digital foto sang dokter di internet dengan menggunakan tool reverse image Google dan Yandex.

Foto Leo Bokeria tersebut pernah diunggah di akun Instagram @bokerialeo pada 23 Desember 2020. Leo Bokeria sendiri adalah Direktur Pusat Penelitian Medis Nasional Bedah Kardiovaskular Bakulev dari Kementerian Kesehatan Federasi Rusia. Ia dikenal sebagai ahli bedah jantung ternama.

Sumber: www.kadet39.ru

Leo Antonovich Bokeria lahir pada tanggal 22 Desember 1939 di kota Ochamchira di Abkhazia. Ia telah mendapatkan sejumlah penghargaan atas dedikasinya di dunia medis. Di antaranya pada 1976 ia memenangkan the Lenin and State Prize, Honored Scientist of Russia. Penghargaan Order of Merit for the Fatherland, kelas 1 (23 Juni 2020)  untuk kontribusi yang signifikan bagi pengembangan ilmu kesehatan dan kedokteran. Terbaru, Leo mendapat Gelar kehormatan "Warga Kehormatan Wilayah Moskow" (27 April 2021).

Tentang Iklan Obat

Tempo tidak berhasil menemukan jejak digital dr. Mariadi Sirait yang diklaim sebagai ahli jantung dan profesor di sebuah universitas terkenal di Indonesia. Sedangkan tautan artikel yang disertakan hanya berisi promosi sebuah obat dengan brand Cardionormin, dengan mengambil logo media Kompas.com.

KESIMPULAN

Berdasarkan pemeriksaan fakta di atas, Tempo menyimpulkan bahwa unggahan dengan klaim bahwa seorang ahli jantung menemukan cara sederhana menormalkan tekanan darah, adalah keliru.

Foto pria yang diklaim dr. Mariadi Sirait, seorang dokter ahli jantung dan profesor dari universitas terkenal di Indonesia sejatinya adalah Leo Bokeria, ahli bedah jantung asal Rusia. Sementara artikel yang ditautkan hanya berisi promosi sebuah obat.

TIM CEK FAKTA TEMPO

** Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email cekfakta@tempo.co.id