Keliru, Video Seluruh NATO Ketakutan, Jet Tempur Jerman Tembak Jatuh Indonesia

Kamis, 15 September 2022 18:46 WIB

Keliru, Video Seluruh NATO Ketakutan, Jet Tempur Jerman Tembak Jatuh Indonesia

Sebuah akun Facebook mengunggah video berjudul Seluruh NATO Ketakutan Jet Tempur Jerman Tembak Jatuh Indonesia. Video tersebut diunggah pada 7 September 2022 dan sudah mendapat 1,9 ribu like dan sudah ditayangkan hingga 120 ribu kali.

Video itu berisi kolase video pasukan militer dengan pesawat tempur. Narator dalam video menyebut tentang Angkatan Udara Jerman mengerahkan armada jet tempur untuk misi pertamanya di Indo Pasifik. Armada itu akan berhenti di Singapura sebelum mengadakan beberapa hari latihan dengan rekan-rekan Australia.

Tangkapan layar video yang beredar di Facebook dengan narasi NATO ketakutan hingga jet tempur Jerman tembak jatuh Indonesia

Benarkah jet tempur Jerman menembak jatuh Indonesia yang membuat seluruh Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) ketakutan?

PEMERIKSAAN FAKTA

Tim Cek Fakta Tempo memverifikasi video dan narasi dalam unggahan di atas dengan bantuan Google Lens, Yandex Image Search dan mesin pencarian Google. 

Untuk video, Tempo menemukan beberapa potongan video yang diambil dari beberapa sumber di antaranya:

Video 1

Potongan video 1

Video ini muncul pada detik ke 0.36 dan pernah diunggah oleh akun Youtube 223 Film pada 5 Februari 2019 dengan judul DR4 Three Ship Sortie.

 Video pendek tersebut merekam serangan mendadak tiga kapal 'Camo Jet' yang terjadi di atas Laut Utara.

Ketiga Jet telah dicat secara khusus sebagai bagian dari perpisahan terakhir Tornado saat pensiun dari layanan pada Maret 2019. Dua jet dari Skuadron 31 dan IX(B) memiliki ekor yang dicat khusus, dengan 'Camo Jet' ketiga dicat dengan skema warna layanan awal yang terlihat pada GR1 dan GR4.

Video 2

Potongan video 2

Video di menit ke-2.22 ini pernah diunggah oleh akun Youtube Aeronautica Militare pada  16 November 2016 dengan judul Aeronautica Militare - "Pantere Nere" del 155°Gruppo Volo decollano per l'ultima volta dal 50°Stormo.  

Keterangan video dalam bahasa Italia itu menjelaskan tentang penutupan Departemen Angkatan Udara yang bersejarah. 

Video 3

Potongan video 3

Video ini muncul di menit ke 2.59, pernah diunggah oleh akun Youtube ?????? ????? pada 31 Mei 2014 dengan judul Cy37.

Video ini tentang presentasi pesawat tempur generasi kelima SU - 37. 

Video 4

 Potongan video 4

Video pada menit ke-3.25 ini pernah diunggah pada 5 Februari 2007 oleh akun YouTube cribster123 dengan judul Russian SU-37.  

Video tersebut juga menunjukkan penampilan dari pesawat SU-37 saat melakukan manuver yang sangat tinggi. 

Isi Narasi

Narasi yang dibacakan oleh narator di dalam video mengutip berita di sindonews.com berjudul Jerman Kirim Armada Jet Tempur ke Indo-Pasifik, Lintasi Indonesia yang diunggah pada 16 Agustus 2022.

Berita tersebut mengenai pesawat tempur Jerman yang  mengambil bagian dalam latihan “Kakadu” bersama Angkatan Laut Australia antara 12 dan 26 September, di mana mereka akan melatih pertahanan aset Angkatan Laut.

Luftwaffe mengerahkan enam jet tempat Eurofighter, empat pesawat multirole A400M dan tiga kapal pengangkut tanker A330 dari Pangkalan Udara Neuburg pada Senin (15/8/2022). Armada itu akan melakukan perjalanan sejauh 10.000 km ke Singapura hanya dalam 24 jam dengan hanya satu pemberhentian singkat di Abu Dhabi untuk perubahan pilot.

Menurut jalur penerbangan dari Jerman ke Australia, armada jet tempur itu akan melintasi wilayah udara Indonesia.

Secara simbolis membawa bendera Jerman, Singapura, Australia, Korea Selatan, dan Jepang, Eurofighters dan kapal lainnya kemudian akan menuju ke Darwin, Australia untuk berpartisipasi dalam latihan “Pitch Black” dua tahunan Canberra yang berlangsung dari 19 Agustus hingga 9 September.

KESIMPULAN

Berdasarkan pemeriksaan fakta video dan narasi, unggahan akun Facebook di atas adalah keliru.

Video tersebut tidak berkaitan dengan jet tempur Jerman menembak jatuh Indonesia. Melainkan berisi gabungan video pasukan militer dari peristiwa berbeda. 

Selain itu, konteks narasi adalah berkaitan dengan latihan tempur “Kakadu” bersama Angkatan Laut Australia antara 12 dan 26 September.

TIM CEK FAKTA TEMPO

** Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email [email protected]