Menyesatkan, Narasi Video Salat Jumat di Selasar Mall pada November 2024
Rabu, 20 November 2024 17:42 WIB
Sebuah video memperlihatkan sekelompok orang menggelar salat Jumat berjamaah di pusat perbelanjaan atau mall. Video itu beredar di Twitter [arsip] pada 15 November 2024.
Pengunggah video itu menuliskan narasi: “Kamu nyembah apa? Nyembah Planet Surf!”\
Lantas, benarkah video salat berjamaah di pusat perbelanjaan terjadi pada November 2024?
PEMERIKSAAN FAKTA
Tempo mula-mula menelusuri sumber video dengan memfragmentasi menjadi gambar menggunakan tools InVID, lalu gambar hasil fragmentasi ditelusuri menggunakan tools Google Image dan Yandex Image.
Hasilnya video tersebut merupakan video lawas yang pernah beredar pada Mei 2021. Video serupa juga diunggah oleh akun Instagram Makassar Info pada 9 Juli 2021, saat masa pandemi COVID-19.
Makassar Info memberikan penjelasan bahwa salat Jumat tersebut digelar di lantai tiga Mall Ratu Indah Makassar, tepatnya di sampai gerai ACE Hardware.
Dikutip dari Detik.com, salat Jumat tersebut digelar karena kapasitas musala di lorong mall tersebut terbatas. Penuhnya musala seringkali membuat jamaah menggelar salat hingga pelataran toko.
Musala tersebut memang selalu dijadikan tempat salat Jumat setiap pekan oleh pengunjung dan sejumlah pegawai di mall.
Tempo lalu memverifikasi lokasi dengan menggunakan tools Google Maps dan memasukkan kata kunci “Mall Ratu Indah Makassar”.
Hasilnya, dari kumpulan dokumentasi yang tersimpan di Google Maps, video tersebut benar berlokasi di Mall Ratu Indah, Makassar. Lokasi itu berada di lantai 3, tak jauh dari eskalator. Terdapat sejumlah toko pakaian dan tempat wahana permainan di lantai yang sama.
KESIMPULAN
Hasil pemeriksaan Tempo, video dengan durasi 15 detik yang diklaim merupakan peristiwa salat Jumat di pusat perbelanjaan atau mall adalah menyesatkan.
Peristiwa itu terjadi pada Mei 2021 di lantai 3 Mall Ratu Indah Makassar, bukan video yang direkam pada November 2024. Salat di selasar dilakukan karena musala di mall tersebut penuh.
TIM CEK FAKTA TEMPO
**Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email [email protected]