Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keliru, Obat Asam Urat dengan Minyak Tanah, Es Batu, dan Garam Dapur

Selasa, 31 Januari 2023 21:00 WIB

Keliru, Obat Asam Urat dengan Minyak Tanah, Es Batu, dan Garam Dapur

Sebuah akun Facebook membagikan tips obat asam urat dengan minyak tanah, es batu, dan garam dapur.

Akun tersebut menyebutkan bahwa untuk mengobati asam urat bisa dilakukan dengan cara mencampurkan bahan-bahan seperti minyak tanah 1 liter, garam dapur 1 bungkus, dan es batu dua bungkus yang dihancurkan.

Pengunggah itu kemudian menjelaskan cara menggunakannya, yaitu dengan mengaduk bahan-bahan di atas setelah dimasukkan ke suatu wadah, lalu merendam kaki tempat tersebut.

Sejak dibagikan pada 1 Januari 2023, metode pengobatan asam urat ini sudah mendapat 68 komentar, disukai 377 akun, dan 154 kali dibagikan. Namun, benarkah mengobati asam urat bisa dilakukan dengan merendam kaki ke dalam minyak tanah dan es batu?

PEMERIKSAAN FAKTA

Hasil verifikasi Tempo menunjukkan bahwa  secara medis upaya tersebut tidak dianjurkan. Dokter Spesialis Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sawah Besar, Jakarta Pusat, Dr. Andi Khomeini Takdir Haruni, Sp.PD, mengatakan jika menderita asam urat, sebaiknya berkonsultasi ke fasilitas kesehatan atau puskesmas.

Untuk memeriksa kebenaran klaim itu, Tim Cek Fakta Tempo menghubungi Dokter Spesialis Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sawah Besar, Jakarta Pusat, Dr. Andi Khomeini Takdir Haruni, Sp.PD.

Kata dia, secara medis mengobati asam urat menggunakan bahan-bahan seperti minyak tanah, garam dapur dan es batu, tidak dianjurkan. 

“Itu keliru. Jika sudah terkena asam urat sebaiknya dimonitor. Kontrol ke fasilitas kesehatan atau puskesmas,” kata Andi kepada Tempo saat dihubungi pada Senin, 30 Januari 2023.

Andi menegaskan, akan bisa menjadi bencana bagi masyarakat apabila cara-cara tersebut tetap dikedepankan namun upaya-upaya yang sudah pakem dari sisi kedokteran malah ditinggalkan. “Langkah awal yang harus dilakukan adalah menurunkan konsumsi yang meningkatkan asam urat, seperti melakukan diet rendah purin,” tambah Andi.

Dikutip dari artikel Siloam Hospital, ada beberapa cara untuk mengobati asam urat sebagai berikut:

  • Konsumsi Obat Dokter

Konsumsi obat sesuai dengan resep dokter merupakan cara yang paling umum dan efektif untuk menurunkan kadar asam urat dalam darah serta mengurangi gejalanya. Lakukan konsultasi dokter untuk mendapatkan resep tepat untuk menangani gejala sakit asam urat.  

  • Konsumsi Makanan Tinggi Vitamin C

Makanan yang mengandung vitamin C dapat dikonsumsi untuk menurunkan kadar asam urat dalam darah. Namun hati-hati, suplemen vitamin C juga tidak boleh dikonsumsi sembarangan apabila terdapat penyakit medis lainnya. Konsultasikan lebih dulu pada dokter mengenai konsumsi vitamin C dan riwayat kesehatan tubuh Anda.  

  • Perbanyak Minum Air Putih

Banyak minum air putih dapat mengurangi pembengkakan yang terjadi pada sendi akibat asam urat. Selain air putih, Anda dapat pula mengonsumsi cairan bening lainnya seperti kaldu atau the herbal. Namun, untuk kadar banyaknya air, sebaiknya tanyakan pada dokter ahli agar dapat disesuaikan dengan kondisi kesehatan tubuh Anda. 

  • Hindari Makanan Tinggi Purin

Makanan dengan kandungan purin yang tinggi dapat meningkatkan risiko terkena asam urat. Purin dapat ditemukan pada daging sapi, daging babi, daging rusa, jeroan, ikan sarden, ikan kod, kerang, dan remis. Hindari jenis makanan tersebut untuk mengurangi dan menghindari gejala asam urat.  

  • Olahraga Teratur

Olahraga teratur dapat membantu menurunkan kadar asam urat. Aktif berolahraga dan bergerak dapat mengurangi dan meminimalisir gejala asam urat. Namun perlu dicatat, tidak disarankan bagi penderita untuk melakukan olahraga pada saat asam urat sedang menyerang karena hal ini hanya akan menyebabkan keparahan pada sendi. 

  • Hindari Stres

Stres dapat mengundang berbagai penyakit, termasuk meningkatkan risiko peradangan. Sangat penting bagi para penderita asam urat untuk menjaga diri agar tidak mengalami stres yang bisa memperparah gejala asam urat.

KESIMPULAN

Berdasarkan pemeriksaan fakta, mengobati asam urat dengan minyak tanah dan es batu, adalah keliru.

Dokter Spesialis Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sawah Besar, Jakarta Pusat, Dr. Andi Khomeini Takdir Haruni, Sp.PD, mengatakan secara medis upaya tersebut tidak dianjurkan. Jika menderita asam urat maka sebaiknya konsultasi ke fasilitas kesehatan atau puskesmas.

TIM CEK FAKTA TEMPO

** Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email cekfakta@tempo.co.id