Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

[Fakta atau Hoaks] Benarkah Ada Motor yang Meledak di Jawa Timur Gara-gara Ponsel di Bawah Jok?

Senin, 11 November 2019 14:44 WIB

[Fakta atau Hoaks] Benarkah Ada Motor yang Meledak di Jawa Timur Gara-gara Ponsel di Bawah Jok?

Gambar yang berisi narasi bahwa ada motor yang meledak karena ponsel atau handphone yang tersimpan di bawah jok kembali beredar di media sosial. Dalam gambar itu, terlihat foto sebuah motor yang ringsek serta tiga korban yang tergeletak di jalan. Menurut narasi dalam gambar tersebut, peristiwa dalam foto itu terjadi di Purwosari, Jawa Timur.

Akun yang pertama kali mengunggah gambar itu adalah akun Dzaky Almer Jamail di Facebook, yakni pada 26 Mei 2018. Namun, gambar itu kembali dibagikan oleh berbagai akun Facebook pada Jumat, 8 November 2019. Totalnya, unggahan itu telah dibagikan hingga lebih dari 5 ribu kali.

Berikut narasi lengkap dalam gambar tersebut: “Warning. Jangan simpan HP di bawah jok sepeda motor. Pada saat berdering langsung meledak. Ini terjadi di Purwosari, Jawa Timur. Karena di sana ada accu dan tangki bensin."

Benarkah foto dalam gambar tersebut merupakan foto motor yang meledak akibat handphone yang tersimpan di bawah jok?

Gambar tangkapan layar unggahan akun Dzaky Almer Jamail di Facebook.

PEMERIKSAAN FAKTA

Berdasarkan penelusuran Tim CekFakta Tempo dengan reverse image tools TinEye, ditemukan bahwa gambar itu pertama kali diunggah di situs Hiveminer.com pada 6 Mei 2017. Gambar itu kemudian diunggah oleh sejumlah blog.

Tempo pun menelusuri pemberitaan terkait foto motor yang disebut meledak akibat handphone yang tersimpan di bawah jok tersebut. Hasilnya, ditemukan berita di situs Kompas.com dengan judul "Viral Gambar HP Meledak di Tangki Motor, Ini Kata Kapolsek Purwosari" yang dimuat pada 4 Mei 2017.

Menurut berita tersebut, Polsek Purwosari telah melakukan pengecekan di seluruh desa dan kelurahan sehari setelah gambar itu viral. "Hasilnya, tidak ada kejadian itu di wilayah hukum kami," ujar Kepala Polsek Purwosari, Ajun Komisaris I Made Suardana seperti dikutip dari Kompas.com. 

Menurut Suardana, Polsek Purwosari telah mengerahkan petugas Bhabinkamtibmas di 14 desa dan satu kelurahan di wilayahnya untuk mengecek kebenaran peristiwa itu. Mereka juga mencocokkan jalan paving di wilayahnya dengan yang terlihat dalam foto karena tidak semua jalan di sana terbuat dari paving. "Sedangkan untuk memastikan adanya korban, kita koordinasi dengan petugas kesehatan, baik yang ada di puskesmas atau bidan desa," katanya.

Dikutip dari JPPN, foto yang dipakai dalam gambar di atas sebenarnya merupakan foto sebuah kecelakaan lalu lintas yang pernah terjadi di Bojonegoro, Jawa Timur, bukan foto motor yang meledak akibat handphone di bawah jok.

Hal itu diperkuat dengan pernyataan dari Humas Polda Jatim. Melalui akun Twitter resminya, Humas Polda Jatim menyatakan bahwa gambar dengan narasi ada motor yang meledak di Purwosari karena handphone yang tersimpan di bawah jok adalah hoaks.

Gambar tangkapan layar unggahan akun Humas Polda Jatim di Twitter.

Ponsel di Jok Bisa Meledak

Meskipun gambar yang diunggah akun Dzaky Almer Jamail di Facebook itu keliru, ponsel yang disimpan di bawah jok berpotensi meledak. Menurut anggota Tim Riset Motor Listrik Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya, Yoga Uta Nugraha, pada dasarnya, munculnya api atau ledakan disebabkan oleh adanya tiga komponen penyusun, yakni oksigen, panas, dan bahan bakar. "Di motor, tentu ada bahan bakar. Ada juga oksigen karena pasti ada udara," kata Yoga seperti dikutip dari JPNN.

Ponsel, terutama smartphone, yang tersambung dengan internet rentan menimbulkan panas. Jika ponsel diletakkan di udara terbuka, panas yang dihasilkan tidak terlalu tinggi. Berbeda ketika ditempatkan di jok, panas yang dihasilkan tinggi. Pertama, karena tidak berada di udara terbuka. Kedua, karena di bawah jok, terutama motor matik, terdapat mesin. "Ponsel bisa mengalami panas berlebih dan berpotensi menimbulkan ledakan pada baterai," kata Yoga.

Ledakan itu pun bisa mengakibatkan dua kemungkinan. Pertama, baterai meledak dan menyulut ledakan pada bagian bawah jok. Kedua, panas yang tinggi plus oksigen yang cukup serta bahan bakar menimbulkan ledakan. Karena itu, Yoga menyarankan untuk menghindari meletakkan ponsel di jok. Jika memang terpaksa, karena hujan atau faktor lainnya, ponsel harus dalam kondisi flight mode atau nonaktif.

KESIMPULAN

Dari pemeriksaan fakta di atas, gambar yang berisi narasi bahwa ada motor yang meledak di Purwosari, Jawa Timur, karena handphone yang tersimpan di bawah jok adalah keliru. Meskipun begitu, pengguna motor sebaiknya menghindari menyimpan handphone di jok karena berpotensi meledak.

IKA NINGTYAS

Anda punya data/informasi berbeda, kritik atau masukan untuk artikel cekfakta ini? Kirimkan ke cekfakta@tempo.co.id