Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keliru, Klaim Ini Foto Anies Baswedan saat Donasikan Gajinya untuk Palestina

Jumat, 21 Mei 2021 12:56 WIB

Keliru, Klaim Ini Foto Anies Baswedan saat Donasikan Gajinya untuk Palestina

Foto yang memperlihatkan momen ketika Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertemu dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia, Zuhair al-Shun, beredar di Twitter. Foto itu diklaim sebagai foto Anies ketika mendonasikan gajinya untuk Palestina.

Klaim tersebut beredar di tengah memanasnya konflik antara Palestina dan Israel sejak awal Mei 2021 lalu. Ketegangan bermula dari rencana penggusuran warga di Sheikh Jarrah, yang memicu protes di kompleks Masjid Al Aqsa. Namun, aparat Israel justru menyerang demonstran. Merespons hal ini, Hamas meluncurkan roketnya. Israel pun membalas lewat serangan udara ke perbatasan Gaza.

Akun ini membagikan foto beserta klaim itu pada 18 Mei 2021. Akun itu menulis, "Sunyi senyap dari media. Goodbener anies langsung donasikan dana untuk palestine dari gaji pribadi uang pribadi dan patungan karyawan pemda dki. Donasi langsung serahkan ke tangan Dubes Palestine Zuhair Shurn."

Gambar tangkapan layar cuitan di Twitter yang berisi klaim keliru terkait foto yang diunggahnya. Foto yang menunjukkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Duta Besar Palestina untuk Indonesia, Zuhair al-Shun, ini adalah foto lama, diambil pada 2019.

PEMERIKSAAN FAKTA

Untuk memverifikasi klaim itu, Tim CekFakta Tempo mula-mula menelusuri jejak digital foto tersebut dengan reverse image tool Yandex. Hasilnya, ditemukan bahwa foto itu adalah foto lama, ketika Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertemu dengan Dubes Palestina Zuhair al-Shun pada 3 Juli 2019 di Balai Kota Jakarta untuk membahas sejumlah potensi kerja sama.

Foto tersebut dimuat oleh situs resmi Ensiklopedia Jakarta dalam artikelnya pada 19 Mei 2019 yang berjudul "Gubernur Anies Menerima Kunjungan Duta Besar Palestina Untuk Indonesia, Peristiwa". Dalam foto ini, terlihat Zuhair membawa goodie bag yang sama dengan yang terlihat dalam foto yang beredar di Twitter. Jas dan dasi yang dikenakan oleh Zuhair pun identik.

Dalam artikel ini, disebutkan bahwa Anies menerima kunjungan kehormatan Zuhair pada 3 Juli 2019 di Balai Kota Jakarta. Menurut Anies, Jakarta dan Palestina sudah menjalin hubungan kerja sama Sister City sejak Oktober 2007. Kunjungan ini dimaksudkan untuk menghangatkan kembali hubungan keduanya sekaligus membahas sejumlah potensi kerja sama.

Beberapa kerja sama yang berpotensi diimplementasikan bersama adalah dalam hal peningkatan kapasitas penyelamatan, pemadam kebakaran, bantuan kemanusiaan, dan seni-budaya. Anies pun menyatakan bahwa Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan selalu konsisten mendukung komitmen Indonesia terhadap perjuangan kemerdekaan Palestina.

Foto yang sama juga diunggah oleh Anies di akun Instagram pribadinya pada 3 Juli 2019. Selain foto itu, terdapat foto-foto lain yang diambil dari peristiwa yang sama. Keterangan yang ditulis oleh Anies pun sama dengan yang dimuat dalam artikel di situs Ensiklopedia Jakarta di atas.

Donasi untuk Palestina

Dilansir dari Voice of Indonesia, dalam wawancaranya dengan politikus Diaz Hendropriyono di YouTube pada 18 Mei 2021 lalu, Dubes Palestina Zuhair al-Shun mengatakan bahwa, di Indonesia, Palestina hanya memiliki satu kantor resmi, yakni kantor kedutaan. Menurut dia, bila ingin memberikan donasi untuk Palestina, masyarakat bisa datang ke Kedutaan Besar Palestina di Indonesia dan menyerahkan bantuan tersebut di sana.

"Palestina memiliki satu misi, satu kedutaan, satu kantor resmi. Jika Anda datang kepada saya untuk mengirimkan (bantuan) ke Menteri Kesehatan (Palestina), Menteri Pendidikan, atau masyarakat Palestina, hal tersebut pasti akan disampaikan, dan tertulis. Bukan hal seperti diambil uangnya kemudian pergi, tidak. Segala sesuatu akan didaftarkan, bukti akan diberikan, pemberitahuan akan dikirimkan kepada otoritas kami, uang akan didepositokan ke bank sehingga semuanya jelas dikirimkan melalui jalur yang benar," katanya.

KESIMPULAN

Berdasarkan pemeriksaan fakta Tempo, klaim bahwa foto di atas adalah foto saat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendonasikan gajinya untuk Palestina lewat Dubes Palestina Zuhair al-Shun, keliru. Foto itu merupakan foto lama, ketika Anies bertemu dengan Zuhair pada 3 Juli 2019 di Balai Kota Jakarta untuk membahas sejumlah potensi kerja sama.

TIM CEK FAKTA TEMPO

Anda punya data/informasi berbeda, kritik, atau masukan untuk artikel cek fakta ini? Kirimkan ke cekfakta@tempo.co.id