Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keliru, Video Formasi Awan Berbentuk Kepala Manusia Terekam Kamera

Jumat, 23 September 2022 19:45 WIB

Keliru, Video Formasi Awan Berbentuk Kepala Manusia Terekam Kamera

Video yang memperlihatkan sejumlah orang di pelabuhan tengah menyaksikan kedatangan sebuah kapal dengan latar belakang awan membentuk formasi menyerupai kepala manusia beredar di media sosial.

Video tersebut dibagikan dengan narasi awan berbentuk kepala manusia.

Di Facebook, video tersebut dibagikan akun ini pada 21 Juni 2022. “Awan berkepala manusia,” tulis akun tersebut.

Hingga artikel ini dimuat, video tersebut telah mendapat 360 komentar. 

Tangkapan layar video bernarasi awan berbentuk dua kepala manusia, beredar di Facebook dan TikTok

Apa benar ini video awan berbentuk kepala manusia yang terekam kamera?

PEMERIKSAAN FAKTA

Untuk memverifikasi klaim di atas, Tim Cek Fakta Tempo menelusuri jejak digitalnya dengan menggunakan reverse image tools Google, Yandex, Source, dan TinEye. 

Hasilnya, video tersebut merupakan hasil suntingan yang menggabungkan dua visual terpisah, yakni fragmen awan dengan formasi wajah manusia dan video orang-orang di pelabuhan yang menyaksikan kedatangan sebuah kapal.

Video Pertama

Gambar kiri merupakan hasil manipulasi dari gambar kanan yang beredar di Twitter

Fragmen formasi awan yang membentuk wajah manusia telah beredar di internet sejak 2018. Gambar yang identik pernah diunggah akun Simran Kaur pada 2 Juli 2018. Pada gambar awan yang diunggah akun ini juga memperlihatkan tiang-tiang jaringan listrik. 

Gambar identik lainnya juga pernah dimuat ke situs sina.cn pada 26 September 2018.

Di Twitter, video awan dengan formasi wajah manusia tersebut beredar dengan suasana yang berbeda. Sejumlah orang turun dari kendaraan dan nampak seperti menyaksikan formasi awan tersebut. Video tersebut diunggah akun Firza Husain pada 27 Mei 2021.

Video Kedua

Gambar kanan merupakan lokasi kanal Duluth yang dimanipulasi menjadi gambar kiri

Video yang identik pernah dimuat ke kanal Duluth Harbor Cam pada 4 Juni 2022 dengan judul, “Paul R Tregurtha arrived in Duluth 3 Juni 2022.” Beberapa kesamaan terlihat dari kapal dan arsitektur pelabuhan.

Kanal yang sama juga memperlihatkan kapal Paul R Tregurtha saat tiba di pelabuhan Duluth pada 13 September 2021. Video tersebut diunggah pada 14 September 2021.

Dengan menggunakan Google Street View, desain arsitektur Pelabuhan Duluth di Minnesota, Amerika Serikat, terlihat identik dengan suasana pelabuhan pada video di atas.

Suasana Kanal Duluth melalui Street view (Sumber: Google Maps)

KESIMPULAN

Berdasarkan pemeriksaan fakta Tempo, video dengan klaim awan berbentuk kepala manusia yang terekam kamera adalah keliru.

Video tersebut merupakan hasil suntingan yang menggabungkan fragmen awan dengan formasi wajah manusia dan video orang-orang dipelabuhan yang menyaksikan kedatangan sebuah kapal.

TIM CEK FAKTA TEMPO

** Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email cekfakta@tempo.co.id