Keliru, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono Ditangkap
Selasa, 21 Maret 2023 19:47 WIB
Sebuah video berdurasi 11 menit beredar di Facebook, berisi klaim tentang penangkapan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.
Video tersebut juga memuat narasi bahwa Presiden Jokowi tegas menjawab kritikan terkait utang negara yang dilontarkan banyak kalangan termasuk partai Demokrat.
Hingga artikel ini ditulis, video tersebut sudah mendapatkan 2,2 ribu komentar dan 6 ribu kali disukai. Lantas, benarkah Ketua Umum Partai Demokrat AHY ditangkap?
PEMERIKSAAN FAKTA
Untuk membuktikan klaim di atas, Cek Fakta Tempo mula-mula menelusuri informasi penangkapan Ketua Umum Partai Demokrat, AHY, dari sumber kredibel. Hasilnya, Tempo tidak menemukan pemberitaan tentang penangkapan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.
Video yang dibagikan merupakan kumpulan video dari peristiwa yang berbeda yang tidak terkait dengan peristiwa yang diklaim diatas. Gambar pada awal video bahkan diketahui merupakan hasil rekayasa digital.
Misalnya gambar AHY yang terlihat ditangkap polisi adalah merupakan foto yang diambil dari peristiwa aksi pengungsi asal Afganistan di depan Kantor UNHCR Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 24 Agustus 2021.
Foto tersebut merupakan bidikan jurnalis VOI Rizky Sulistio yang dipublikasikan pada 25 Agustus 2021.
Sementara salah satu potongan video seperti pada menit 01.57-03.00 yang memperlihatkan Presiden Jokowi memberikan keterangan pers dengan menggunakan kaos coklat diketahui merupakan potongan video Presiden Jokowi saat memberikan keterangan pers usai meninjau Proyek Rumah Tapak Menteri, IKN.
Video tersebut tidak terkait sama sekali dengan aktivitas Ketua Umum Demokrat AHY. Video lengkapnya diunggah akun resmi Sekretariat Kabinet RI pada 23 Februari 2023.
Potongan video lain seperti seperti pada durasi menit 03.07-04.00 diketahui merupakan potongan video pidato politik AHY saat resmi dikukuhkan menjadi Ketua Umum Partai Demokrat 2020-2025. Video serupa diunggah Kompas TV di kanal YouTube-nya pada 15 Maret 2020.
KESIMPULAN
Dari hasil pemeriksaan fakta TEMPO, klaim video Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ditangkap polisi, adalah keliru.
Video tersebut diketahui merupakan kumpulan beberapa potongan video dari peristiwa berbeda. Foto pembuka yang digunakan pada awal video bahkan merupakan foto hasil rekayasa digital. Tempo tidak menemukan informasi dari sumber kredibel tentang peristiwa penangkapan AHY.
TIM CEK FAKTA TEMPO
** Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email cekfakta@tempo.co.id