Keliru, Klaim Ini Video Banjir Bekasi pada 2021 dengan Banyak Mobil Terbalik
Senin, 22 Februari 2021 12:40 WIB
Sebuah video yang memperlihatkan kondisi sebuah kompleks perumahan pasca banjir beredar di YouTube. Dalam video ini, tampak sejumlah mobil dan motor yang terbalik dan menindih satu sama lain. Video itu diklaim sebagai video pasca banjir Bekasi pada Februari 2021.
Dalam video tersebut, terdengar pula suara seorang wanita yang menyebut lokasi kompleks itu, yakni Pondok Gede Permai, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat. "Nih, lihat mobil pada ringsek gara-gara banjir. Ini di Pondok Gede Permai. Ancur semua mobil. Udah kayak mobil-mobilan. Motor ringsek," katanya.
Video itu diunggah oleh kanal ini pada 21 Februari 2021 dengan judul "Banjir di Bekasi 2021!!! Mobil Banyak Terbalik!!!". Dalam keterangannya, kanal itu menulis bahwa video tersebut diambil di Perumahan Bumi Nasio Indah, Bekasi. "Sejumlah wilayah di Jadetabek terendam banjir pada 20 Februari 2021."
PEMERIKSAAN FAKTA
Untuk memverifikasi klaim tersebut, Tim CekFakta Tempo mula-mula memfragmentasi video itu menjadi sejumlah gambar dengan tool InVID. Lalu, gambar-gambar tersebut ditelusuri dengan reverse image tool Yandex. Hasilnya, ditemukan bahwa video di atas adalah video lama, yang direkam usai banjir Bekasi pada awal Januari 2020.
Video yang diambil dari lokasi dan peristiwa yang sama, yang memperlihatkan sejumlah mobil dan motor terbalik dan saling tindih, pernah diunggah oleh kanal YouTube Media Hukum Indonesia pada 3 Januari 2020. Video tersebut diberi judul "Fenomena Pasca Banjir Tahun Baru 2020".
Foto-foto dari peristiwa tersebut juga pernah dimuat dalam sebuah video yang diunggah oleh kanal YouTube Tribun Jambi pada 5 Januari 2020. Video itu diberi judul "10 potret pasca banjir, mobil bertumpukan di Pondok Gede". Dalam keterangannya, tertulis bahwa foto-foto itu diambil pada 2 Januari 2020.
"Sejumlah warga menyaksikan puluhan kendaraan hancur pasca banjir yang merendam kawasan Pondok Gede Permai, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (2/1/2020). Sebelumnya diketahui bahwa kawasan tersebut diterjang banjir dengan ketinggian air mencapai lima meter yang membuat ratusan rumah warga nyaris tenggelam dan yang terlihat hanya bagian atap," demikian keterangan dari kanal Tribun Jambi.
Situs media BeritaSatu pun pernah memuat foto-foto dari peristiwa yang sama pada 2 Januari 2020 dalam artikelnya yang berjudul "Penampakan Mobil Terseret Arus Pasca Banjir di Jatiasih Bekasi". Dalam keterangannya, tertulis bahwa foto-foto itu diambil di Pondok Gede Permai, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat.
"Warga melintasi sejumlah mobil yang terserat arus dan akses jalan hancur pasca banjir yang merendam kawasan Pondok Gede Permai, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (2/1/2020). Jalan-jalan di Kompleks Pondok Gede Permai (PGP), yang merupakan lokasi banjir terparah sejak Rabu (1/1), mulai surut. Akses masuk Kompleks PGP juga terhambat karena banyak kendaraan warga yang tertumpuk di dekat pintu masuk. Arus banjir yang deras telah menyeret mobil-mobil milik warga, lalu tertumpuk di depan pintu masuk perumahan," demikian keterangannya.
Banjir di Bekasi pada 2021
Pada 20 Februari 2021, seperti dilansir dari Liputan6.com, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi menyatakan masih terdapat 31 titik banjir di wilayahnya, dari total sebelumnya 94 titik. Seluruh titik banjir itu tersebar di delapan kecamatan.
"Sebanyak 63 lokasi titik genangan sudah surut, 31 lokasi tergenang kembali akibat hujan deras dan naiknya TMA (tinggi muka air) Kali Bekasi, Kali Cakung, Kali Bong," kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi, Agus Harpa, dalam keterangannya pada 20 Februari 2021.
Titik banjir tersebut antara lain Perumahan Pondok Hijau Permai (Rawalumbu); Perumahan Mutiara Gading Timur (Mustikajaya); Perumahan Jatibening Permai, Perumahan Sarigaperi, Perumahan Antilope, Perumahan Taman Pondok Gede, dan Perumahan Duta Indah (Pondok Gede); serta Perumahan Nasio Indah, Perumahan Dosen IKIP, Kompleks Cahaya Kemang Permai, Perumahan Pondok Gede Permai, dan Perumahan Graha Indah (Jatiasih).
Titik banjir juga dilaporkan berada di Perumahan Villa Jaka Setia, Perumahan Cikas, Pondok Timur Mas, Perumahan Pondok Surya Mandala, dan Kompleks Taman Cikunir Indah (Bekasi Selatan); Perumahan Margahayu Jaya, Gang Mawar Margahayu, Taman Villa Kartini, Gang Kalimaya, Jalan Tirtonadi Bekasi Jaya, dan Gang Semar Bekasi Jaya (Bekasi Timur); Perumahan Duta Kranji (Bekasi Barat); serta Kampung Lebak, Margamulya, dan Teluk Pucung (Bekasi Utara).
Dikutip dari Kompas.com, Perumahan Bumi Nasio Indah, Jatiasih, Bekasi, merupakan salah satu lokasi yang terdampak banjir cukup parah akibat hujan deras yang mengguyur Jabodetabek pada Jumat-Sabtu, 19-20 Februari 2021. Ketinggian air di kompleks tersebut sempat mencapai 2,5 meter. Hingga Minggu malam, 21 Februari 2021, Perumahan Bumi Nasio Indah masih terendam banjir setinggi 40-60 cm. Namun, ini lebih rendah ketimbang pada Minggu pagi yang ketinggiannya berkisar 70-200 cm.
KESIMPULAN
Berdasarkan pemeriksaan fakta Tempo, klaim bahwa sejumlah mobil dan motor yang terbalik dalam video tersebut terkait dengan banjir Bekasi pada 2021, keliru. Video itu adalah video lama, yang direkam usai banjir Bekasi pada awal Januari 2020. Video tersebut memperlihatkan kondisi di kawasan Pondok Gede Permai, Jatiasih. Arus banjir yang deras ketika itu mampu menyeret kendaraan milik warga.
TIM CEK FAKTA TEMPO
Anda punya data/informasi berbeda, kritik atau masukan untuk artikel cek fakta ini? Kirimkan ke cekfakta@tempo.co.id